KENDAL GERBANG INDONESIA TIMUR NEWS.COM —– Emtek Grup SCTV, Indosiar bersama Yayasan Peduli Amal dan Peduli Kasih laksanakan vaksinasi dosis 3 (booster) jenis vaksin sinoparm di Yayasan Ismullah Dusun Tlangu Desa Sukorejo Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal pada, Senin (15/5/2022).
Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut adalah Dirut Indosiar dan SCTV Imam Sudjarwo, Kadinkes Kabupaten Kendal Parno, Forkopimcam Kecamatan Sukorejo, Ketua Yayasan Ismullah Sukorejo Wisnu Kuncoro, Kepala UPTD Puskesmas Sukorejo 01, Perwakilan Emtek Grup, Nakes Puskesmas Sukorejo 01, Nakes Dinkes Kabupaten Kendal, Satgas Covid-19 Desa Sukorejo, karyawan Yayasan Ismulloh Sukorejo, Satpol PP Kecamatan Sukorejo, petugas Pam Koramil Sukorejo, petugas Pam Polsek Sukorejo, Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas.
Dengan kekuatan 27 personel dari TNI 2 personel, Polri 2 personel, Satpol PP Kecamatan Sukorejo 2 personel, Satgas Covid-19 Desa Sukorejo 6 personel, Yayasan Ismullah Sukorejo 15 orang. Adapun tenaga Nakes nya dari Dinkes Kabupaten Kendal 2 Tim, Puskesmas Sukorejo 01 2 Tim.
Di sela-sela acara Kapolsek Sukorejo AKP Sugeng, SH menyampaikan “Emtek Grup SCTV, Indosiar bersama Yayasan Peduli Amal dan Peduli Kasih laksanakan vaksinasi dosis 3 (booster) jenis vaksin sinoparm di Yayasan Ismullah.
Hasil hari ke-2 vaksinasi dosis 3 (booster) vaksin jenis sinopharm/vaksin gotong-royong di Yayasan Ismullah Sukorejo, peserta yang hadir 365 orang, tunda/tidak lolos screaning sebanyak 7 orang, tervaksin 358 orang,” jelasnya.
“Jumlah total vaksinasi dosis 3 (booster) sinopharm Yayasan Ismullah Sukorejo hari ke-1 sebanyak 424 orang, hari ke-2 358 orang, jumlah 782 orang,” imbuhnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan seremoni penutupan vaksinasi di Yayasan Ismullah oleh Dirut Indosiar dan SCTV Imam Sudjarwo, dilanjutkan dengan pemberian apresiasi berupa cindera mata kepada pihak-pihak yang telah ikut berpartisipasi mensukseskan vaksinasi booster sinopharm di Yayasan Ismullah Sukorejo. ***
Laporan : (Eric@)