MAKASSAR SUL SEL GERBANG INDONESIA TIMUR NEWS.COM Pelaksanaan Operasi Ketupat Pallawa 2022 yang berlangsung terbilang berjalan baik dan sukses selama 12 hari, berakhir hari ini, Senin 9 Mei 2022 terhitung Pukul 00.00 Wita.
Data yang dihimpun di Ditlantas Polda Sulsel hingga Pukul 23.00 WITA menyebutkan, jumlah kasus lakalantas selama pelaksanaan operasi serentak tersebut capai 63 kasus dari berbagai wilayah hukum Polda Sulsel.
“Operasi yang berlangsung 12 hari ini dimulai dari sejak tanggal 28 April lalu. Selama pengamanan, Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan mencatat ada sekitar 63 kasus kecelakaan lalulintas (lakalantas),” ucap Dirlantas Polda Sulsel Kombes Pol. Faizal, SIK MH.
Jumlah lakalantas tersebut sambung Dirlantas Polda Sulsel, terhitung mulai dari arus mudik lebaran Idul Fitri 1443 H hingga akhir waktu arus balik.
Dari kecelakaan lalulintas berbagai daerah ini, Ditlantas Polda Sulsel mencatat akibat lakalantas pada pelaksanaan Operasi Ketupat Pallawa 2022, 19 orang dinyatakan meninggal, luka berat 11 orang dan yang alami luka ringan sebanyak 85 orang, tilang 37 unit, dan teguran 3.528.
“Pada pelaksanaan Operasi Ketupat Pallawa 2022, tercatat 106 pos pelayanan dan pengamanan yang serta bagi pemudik lebaran hingga penetapan waktu arus balik,” tambahnya.
Sekedar menambahkan, jumlah lakalantas terbanyak di dominasi wilayah hukum.Polrestabes Makassar dengan jumlah kecelakaan 15 dengan korban meninggal dunia 4 orang, luka ringan 19 dan wilayah hukum Polres Maros lakalantas sebanyak 10 kasus, meninggal dunia 4 orang, luka berat 1 dan luka ringan 15 orang.
Beberapa pos kata Kombes Pol Faizal, telah didirikan di sejumlah titik yang berada di poros jalan menghubungkan beberapa kabupaten dan rawan macet serta rentang terjadinya lakalantas, seperti di Camba-Kappang Jalan Poros Maros-Bone Kabupaten Maros dan jalan poros Gowa Palangga Kabupaten Gowa.
Laporan tim : (Zhul/Wis)