MAKASSAR SULAWESI SELATAN GERBANG INDONESIA TIMUR NEWS.COM – – – – , 17 Juni 2025 – Pada hari Selasa, 17 Juni 2025, pukul 16.26 Wita, terjadi kebakaran di Jl. Korban 40.000 Jiwa, RT 006 RW 003, Kelurahan Wala Walayya, Kecamatan Tallo, Kota Makassar. Berdasarkan laporan dari Dinas Sosial Kota Makassar, kebakaran ini menyebabkan 1 rumah rusak berat dan 1 rumah rusak sedang.
Penyebab kebakaran masih dalam tahap pemeriksaan oleh pihak kepolisian. Namun, menurut pengakuan salah satu pemilik rumah, api berasal dari arus pendek di lantai 2 rumah yang ditempatinya.

Kebakaran ini berdampak pada 7 KK dengan total 36 jiwa, yang terdiri dari:
– Dewasa (L): 10 orang
– Dewasa (P): 12 orang
– Anak (L): 6 orang
– Anak (P): 2 orang
– Balita (L): 3 orang
– Balita (P): 1 orang
– Lansia (P): 2 orang
Berdasarkan hasil assessment, kebutuhan mendesak bagi korban kebakaran adalah:
– Family Kit
– Selimut
– Matras/Tikar
– Makanan Siap Saji
– Kids Ware
– Terpal/Tenda
Dinas Sosial Kota Makassar telah melakukan assessment dan menyatakan bahwa korban kebakaran layak untuk mendapatkan bantuan. Saat ini, tim menunggu arahan lebih lanjut dari pimpinan untuk menentukan langkah berikutnya.
Berbagai komponen telah terlibat dalam penanganan kebakaran ini, antara lain:- Dinas Sosial Kota Makassar, BPBD, DAMKAR, PMI,
PLN, TNI/POLRI, Pemerintah setempat.
Kebakaran di Jl. Korban 40.000 Jiwa, Wala Walayya, Tallo, merupakan kejadian yang menimbulkan dampak signifikan bagi warga setempat. Semoga bantuan yang diberikan dapat meringankan beban korban dan membantu mereka kembali ke kehidupan normal.
Publish by DW

