ENREKANG SULAWESI SELATAN GERBANG INDONESIA TIMUR NEWS.COM ——- Berlokasi di Dusun Kolai Desa Kolai Telah dilaksanakan Penanaman Jagung Serentak 1 Hektar dalam rangka ketahanan pangan nasional, Selasa (21/01/25) Pagi tadi.
Lokasi penanaman jagung serentak sejuta hektar adalah merupakan lokasi masyarakat dan di dampingi oleh Polisi penggerak dan penyuluhan pertanian.
“Jadi Polisi penggerak tetap melakukan kordinasi dengan penyuluh pertanian yang ada di Desa tersebut dan pemilik lahan tentang penanaman jagung dan perawatan serta Panen nanti.” Jelas Kapolsek Malua AKP. Sainal Masing kepada awak media.
Adapun tujuan giat kami ini, penanaman jagung serentak sejuta hektar bertujuan untuk menstabilkan pangan nasional ,memperdaya lahan masyarakat yang kurang produktif dan untuk kebutuhan makan siang untuk anak sekolah yang ada di desa tersebut.” Tutup Kapolsek.
Perlu diketahui, adapun yang turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Kapolsek Malua AKP Sainal Masing, Kanit Binmas Aiptu Rahman, Mewakili Danramil Alla Malua Serda suwadi, Kanit Provost Aipda Habir, SH, Bhabinkamtimas Polsek Malua Bripka Ibrahim, Serta Seluruh pertanian Kecamatan Malua.
Laporan tim Redaksi : (WISNU)